Style Baju Hijab Casual yang Bikin Kamu Tetap Terlihat Fashionable

shares |

Style Baju Hijab Casual yang Bikin Kamu Tetap Terlihat Fashionable


Untuk kamu para hijabers, menggunakan hijab bukan berarti membatasi aktivitasmu, lho. Kamu bisa tetap aktif melakukan kegiatan sehari-hari. Agar tetap nyaman, style baju hijab casual dan simple bisa banget jadi pilihanmu dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
Nah, biar enggak bosan dengan gaya casual sehari-hari yang itu-itu aja, simak beberapa gaya hijab casual yang akan bikin kamu tetap terlihat fashionable berikut ini:

Paduan Kemeja dan Sneakers


Emang enggak ada yang ngalahin nyamannya mengenakan paduan kemeja casual dengan sneakers. Begitu pula untuk para hijabers, gaya ini udah pasti jadi andalan untuk beraktifitas sehari-hari. Dengan kemeja berwarna krem dipadukan dengan celana slim fithitam dan hijab yang senada ditambah dengan sneakers keren andalanmu. Pastinya memberikan kesan santai namun tetap modis.

Celana Jeans dan Cardigan Panjang Agar Penampilan Enggak Boring


Celana jeans dan kaos lengan panjang? Hmm… Gaya klasik yang boring. Nah, supaya gayamu semakin menarik untuk dilihat, kamu bisa menambahkan sentuhan cardigan panjang yang bisa bikin looks kamu kelihatan jadi makin cool. Jangan lupa padukan dengan hijab berwarna netral, ya!

Kemeja Oversized Dipadukan dengan T-Shirt? Kenapa Enggak!


Buat kamu para hijabers, siapa bilang t-shirt lengan pendekmu sudah enggak bisa digunakan? Nyatanya, kamu bisa mengakalinya dengan menggunakan kemeja oversizedkemudian dilapisi dengan t-shirt kesayanganmu. Dijamin penampilanmu kali ini bakal beda banget.

Tetap Stylish dengan Basic Blouse dan Kulot


 
Berpenampilan stylish enggak harus heboh. kamu bisa memadukan basic blouse andalanmu dengan celana kulot berwarna gelap agar tetap terlihat manis dan stylish,jangan lupa juga untuk mengenakan hijab pashmina dengan warna pastel ditambah dengan aksesoris sling bag dengan warna senada, ya. Gimana? Simple, kan?

Jaket Denim yang Catchy


Menggunakan hijab bukan berarti kamu jadi enggak bisa tampil boyish. Kamu bisa menyiasatinya dengan menggunakan jaket denim yang dipadukan dengan loose pants. Untuk hijabnya, kamu bisa menggunakan pashmina warna netral dengan tatanan yang sederhana. Kaitkan hijab dibawah dagu dan sibakkan salah satu bagiannya hingga memutari lehermu.

Outerwear dan Rok Pensil untuk Si Feminim


Siapa bilang untuk tampil feminim kamu harus memilih gaya hijab yang ribet? Kamu bisa mengenakan perpaduan rok pensil dengan outerwear berwarna soft. Pilih hijab yang berwarna senada dengan outerwear yang kamu kenakan dan terakhir lengkapi gayamu dengan sepatu kets kesayangan.
sumber : https://goo.gl/rzArYj

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar